panelarrow

saya bukan blogger handal,jadi salah saya dalam menulis atau apapun mohon di maklumi :)) thanks

Minggu, 21 Juni 2015

Kerajinan Cukli dari Lombok

   Kerajinan tradisional Cukli Lombok

    Lombok biasa di kenal dengan eksotisme alamnya bagi para wisatawan domestik maupun manca negara.tapi di Lombok juga ada kerajinan tangan yang hasilnya eksotis juga,yaitu Cukli.

Cukli adalah hasil kerajinan tangan yang terbuat dari kayu dan potongan kulit kerang yang di tancapkan di bagian luar kayu.hasil kerajinan cukli sendiri bermacam - macam misalnya,asbak,tempat tisu,meja,kursi dll,


    Jika anda sedang berada di Lombok,tempat penjualan kerajinan cukli ini dapat anda beli di sentra kerajinan Cukli yang berada di desa Sesela,Gunung sari,Lobar.Dan juga di toko - toko souvernir lainnya,misalnya di Sayang - sayang,Pasar seni Senggigi yang bisa anda beli untuk oleh - oleh dari Lombok.

Para pengrajin Cukli ini asalnya dari Rungkang jangkuk,keluranhan Sayang - sayang,Mataram.Awalnya, Rungkang jangkuk dikenal sebagi penghasil kerajinan kota antik yang terbuat dari kayu, pelepah pisang dan aren serta pandan. Seiring berkembangnya waktu, hasil kerajinan tersebut banyak mengalami perubahan termasuk membuatnya menjadi kerajinan cukli. Akhirnya lambat laun seluruh  pengrajin di sana berpindah menggeluti kerajinan cukli. Sejak saat itu, kerajinan cukli mulai terkenal hingga ke luar negri. Menurut cerita dari masyarakat kelurga pengrajin Cukli ini tersisa tinggal 4 yang masih membuat kerajinan ini.

Hasil kerajinan Cukli ini tidak hanya di jual di Lombok dan luar pulau Lombok,tapi sampai di ekspor di luar negri juga.Belanda,Amerika,Inggris,Jepang,Tunisia adalah salah satu pemesan kerajinan Cukli yang ada di Lombok.

:))




0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Recent Posts

Sample Text

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Unordered List

Copyright © TENTANG LOMBOK | Powered by Blogger
Design by AnarielDesign | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com